Selamat datag diBlog Saya, semoga bermanfaat

Kamis, 07 Februari 2013

Huawei Ascend G615, Ponsel Android Prosesor Quad-core 1,4 GHz

Huawei makin serius bermain di ranah smartphone, belum lama ini vendor asal Cina tersebut mengumumkan ponsel Android quad-core terbarunya untuk pasar Jerman bernama Ascend G615.

 
Ascend G615 memiliki layar IPS 4,5 inci dengan resolusi 720p (326ppi), Android 4.0 yang bisa diupgrade ke Jelly Bean, chipset buatan sendiri HiSilicon K3V2 (4x Cortex-A9 1,4GHz, RAM 1GB, dan GPU HiSilicon), penyimpanan internal 8GB, serta kamera 8MP yang mampu merekam video Full HD dan juga 1,3 MP di bagian depan.

Untuk urusan konektifitas, Huawei Ascend G615 ini melengkapi diri dengan fasilitas WiFi, Bluetooth dan akses jalur data HSDPA hingga 21Mbps.

Smartphone ini bakal hadir dalam warna hitam dan putih. Huawei Ascend G615 disebutkan akan memperoleh update Android Jelly Bean pada bulan Maret. Dari kabar yang beredar, kemungkinan ponsel Huawei Ascend G615 ini dalam waktu dekat akan masuk ke pasar Internasional.
 
 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar