Selamat datag diBlog Saya, semoga bermanfaat

Kamis, 07 Februari 2013

Gadgetan Review: BlackBerry Z10

Gadgetan di Browser BBZ10
Gadgetan sangat beruntung ketika rekan kami dari SoccerTicker diundang ke New York untuk mengikuti launching BB10 dan beberapa perangkat yang mendukung BB10 yaitu BBZ10 dan BBQ10. Sebagai informasi, SoccerTicker adalah tim juara pengembang aplikasi BB10 di BlackBerry Jam Asia 2012.
Sebagai developer aplikasi yang dianggap berprestasi oleh BlackBerry, maka BlackBerry pun menghadiahkan perangkat BBZ10 kepada mereka. Tim redaksi Gadgetan pun berkesempatan untuk melakukan review pada perangkat baru ini.
BBZ10 kabarnya baru akan diluncurkan di Indonesia pada bulan Maret-April dan dijual dengan harga sekitar IDR 6,9 juta. Saat ini BBZ10 baru dijual di dua negara yaitu Inggris dan Kanada. Negara-negara lain akan menyusul kemudian dalam waktu dekat.
Kira-kira seperti apa yah BBZ10? Simak ulasan dari Gadgetan di bawah ini.
Tampak depan BB10
Tampak depan BB10
Tampilan ikon BBZ10
Berbagai aplikasi media sosial juga hadir di BB10
BB10 tampak anggun dengan berbagai ikon yang unik dan berbeda dibandingkan ikon di OS BB7. Hadir dengan kesan lebih elegan, sepertinya BBZ10 memang mengincar para pengguna dari korporat dan menjadi pesaing iPhone tentunya.
Tampak atas BBZ10
Tampak atas BBZ10
Tampak Kiri BBZ10
Tampak Kiri BBZ10
Tampak kanan BBZ10
Tampak kanan BBZ10
Tampak belakang BB10
Bagian belakang BB10
Bagian atas BBZ10 hanya terdiri dari port untuk jack headset dan tombol power. Sementara bagian kiri dari BBZ10 terdiri dari slot untuk charger USB dan HDMI.  Untuk sisi kanan perangkat, ada tombol volume yang berwarna silver. Terakhir, di bagian belakang perangkat, logo BlackBerry dengan kamera 8MP.
Setelah melihat dari segi desain dan hardware, Anda bisa melihat fitur-fitur pada BBZ10 di bawah ini
1. BlackBerry Hub
Fitur BlackBerry Hub di BB10
Di folder inilah, lokasi dari email, SMS, BBM dan segala pesan diletakkan. Anda akan menerima notifikasi ketika pesan apapun diterima.
2. Fast Typing
Fast Type pada tombol keyboard BB10 sangat memukau
Fitur fast typing sangat disukai oleh mereka yang menggunakan BB10, Anda hanya cukup mengetik satu huruf dan program software akan mencari beberapa kata yang mungkin ingin Anda tulis.
3. Multitasking dan Tab
Tampilan Tab pada BBZ10
Tampilan Tab pada BBZ10
Ketika Anda menonton video, Anda teringat dengan kewajiban untuk mengirimkan email kepada klien? Anda tidak perlu mematikan tontonan Anda, cukup keluar dari folder Media, dan secara otomatis software akan meletakkan sebuah tab pada homepage BBZ10
4. Browser
Browser BBZ10
Browsing Gadgetan dengan menggunakan WiFi
Dengan terkoneksi jaringan WiFi, kami mencoba browser BBZ10, ada sedikit peningkatan dibandingkan browser BB pada OS BB7. Peningkatan kecepatan browser ini juga menjadi andalan BBZ10 menghadapi para pesaing mereka.
Tidak lengkap review tanpa spesifikasi, berikut ini adalah spesifikasi dari BBZ10:
Spek BBZ10Setelah mencoba BBZ10 secara lebih detail, kami sangat puas dengan tombol virtual yang ada pada perangkat ini. Kami menganggap tombol virtual untuk BB10 adalah yang terbaik saat ini dari segala smartphone karena kemudahan pengetikan dan adanya fitur fast typing.
Sayangnya teknologi kamera dari BBZ10 masih agak kalah dibandingkan perangkat lain yang dianggap pesaingnya:
BBz10-photo_thumb
Walaupun begitu, teknologi Time Shift yang terletak pada BBZ10 akan memperbaiki bagus tidaknya sebuah gambar yang Anda ambil. Time Shift adalah fitur dimana Anda bisa memundurkan waktu beberapa saat sebelum foto diambil sehingga Anda bisa mengambil tangkapan terbaik.
Fitur Time Shift
Fitur Time Shift, bisa dilihat dari Bar dengan lambang jam di bawah gambar, bisa digeser ke kiri (waktu mundur) atau digeser ke kanan (waktu maju).
Selain kamera, semuanya dari perangkat BBZ10 terasa sangat enak dan nyaman digunakan. BBZ10 akan hadir di Indonesia pada bulan Maret-April. Perusahaan Telco seperti Telkomsel dan XL sudah siap bekerja sama untuk melakukan paket penjualan ini bersama BlackBerry.
Apakah BBZ10 akan sukses di Indonesia seperti para pendahulunya? Well sungguh menarik melihat seberapa besar animo masyarakat Indonesia terhadap produk baru ini. Mari kita sabar menanti.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar