Setelah sukses dengan Galaxy Mini, Samsung kembali melepas ponsel Android tebaru untuk kelas entry level. Ponsel yang dirilis untuk pangsa kawula muda ini diberi nama Samsung GT-S5360 Young, atau juga lebih dikenal dengan namaSamsung Galaxy Y. Namun meski mengusung label ‘ponsel murah’, bukan berarti ponsel yang baru dirilis beberapa waktu ini memiliki spesifikasi yang murahan pula.
Sekilas, tampilan Samsung Galaxy Y ini terlihat seperti Galaxy Ace, namun memiliki dimensi yang lebih kecil. Secara detail, Galaxy Y memiliki dimensi sekitar 10 x 6 x 1 cm dengan berat 97 gram. Pada bagian depan, didominasi layar berukuran 3 inchi. Sementara dibagian bawah layar terdapat 2 buah ‘tombol’ kapasitif untuk menu dan back, serta 1 tombol utama. Meski ponsel ini didominasi plastik sebagai material utamanya, namun pada bagian back cover dibalut material chrome yang berkontur, sehingga lebih nyaman digenggam.
Layar 3 inchi pada Samsung Galaxy Y berjenis QVGA TFT LCD kapasitif dengan resolusi 320 x 240 piksel dengan kedalaman 256 ribu warna. Kinerja layar ini juga terbilang memuaskan dengan ketajaman dan kecerahan yang sangat baik. Ketika melakukan pengetikan ataupun pengoperasian, kemampuan merespon juga cepat dan cukup memuaskan.
Samsung Galaxy Y terbilang menarik dari spesifikasi yang ditawarkan. Meski tergolong ‘ponsel murah’, Galaxy Y sudah mengusung Android Gingerbread versi 2.3.5 yang disupport prosessor ARM V 832 MHz dan 256 MB RAM. Sayang untuk penyimpanan, Galaxy Y hanya memiliki kapasitas 164 MB. Namun hal ini diimbangi dengan disediakannya slot microSD dalam back cover yang mampu menampung hingga kapasitas 32 GB.
Untuk keperluan koneksi dan internet, Samsung Galaxy Y sudah didukung jaringan cepat HSDPA. Selain itu tersedia pula Wi-Fi untuk berselancar di dunia maya melalui hot spot area. Sementara untuk terhubung dengan perangkat lain, disediakan Bluetooth v3.0. Samsung Galaxy Y juga mampu membagi koneksi internet yang ia miliki melalui fitur Wi-Fi tethering.
Kamera yang disematkan pada bagian belakang body Samsung Galaxy Y terbilang mengalami penurunan dibanding Galaxy Mini. Kamera Samsung Galaxy Y hanya berkekuatan 2 MP fixed focus dan tentu saja tanpa dukungan lampu flash. Meski begitu, kamera ini mampu menghasilkan foto yang cukup baik. Selain itu, kamera Samsung Galaxy Y mampu merekam video meski hanya sebatas QVGA 320 x 240 piksel dengan 15 frame per detik.
Aplikasi standar pada Samsung Galaxy Young tidak terlalu jauh berbeda dengan android Samsung lainnya. Quickoffice, GPS / A-GPS, Gtalk, Gmail, ataupun YouTube. Sementara ribuan aplikasi lain tersedia di Androi Market yang dapat langsung diakses melalui ponsel pintar ini.
Dengan banderol harga 1 jutaan, Samsung GT-S5360 Young, atau Samsung Galaxy Y ini menawarkan sebuah ponsel Android Gingerbread yang memiliki spesifikasi menawan. Ditambah dukungan konektifitas terbilang lengkap serta ribuan aplikasi gratis yang tersedia, Samsung Galaxy Y sepertinya akan menjadi idola baru di kelas smartphone entry level.
- General: GSM 850/900/1800/1900 MHz, 3G with HSDPA
- Form factor: Touchscreen bar phone
- Dimensions: 104 x 58 x 11.5 mm, 97.5g
- Display: 3″ 256K-color TFT LCD capacitive touchscreen, 240 x 320 pixels
- CPU: 832MHz ARMv6 processor
- Memory: 256MB RAM, 164MB storage, hot-swappable microSD card slot
- OS: Android OS, v2.3.3 Gingerbread with TouchWiz UI
- Camera: 2MP camera with geotagging, smile detection; QVGA video recording @15fps
- Connectivity: Wi-Fi b/g/n, Bluetooth 2.1 with A2DP, charging microUSB port, GPS receiver with A-GPS, 3.5mm audio jack, FM radio
- Battery: 1200mAh
- Misc: Built-in accelerometer, multi-touch input, proximity sensor, Swype text input, Office document viewer
Tidak ada komentar:
Posting Komentar